Bawang Goreng

Nion - nion
Fakta-Bawang-Goreng-NION-NION

4 Fakta Bawang Goreng Unik Wajib Tahu

Fakta Bawang Goreng – Ada banyak fakta menarik soal bawang goreng di berbagai penjuru dunia, khususnya bawang goreng di eropa, amerika dan Indonesia.

Ada perbedaan yang sangat jelas dan teka teki misteri yang hingga kini masih samar. Selain itu, perbedaan jenis bawang juga menjadi unik untuk diungkap sebagai bagian dari fakta bawang goreng di dunia.

Berikut ini fakta bawang goreng dari berbagai aspek dan sisi dunia yang berbeda yang wajib kamu simak sebagai pengetahuan berharga. Bisa jadi referensi saat membuat bawang goreng juga loh!

4 Fakta Bawang Goreng Unik Wajib Tahu

1. Beda Bawang Merah
Fakta-Bawang-Goreng-Nion-Nion
Sumber gambar: Pexels

Siapa yang akan menyangka jika bawang merah kecil yang biasa kita konsumsi sehari-hari. Berbeda dengan bawang merah yang dimakan oleh orang Prancis dan Amerika.

Bawang merah yang umum dijadikan bumbu dapur dan bawang goreng di Indonesia adalah jenis shallot. Bawang dengan bentuk umbi kecil yang tidak popular dan jarang digunakan di amerika atau eropa.

Dalam artikel Wikipedia, bahkan penamaan bawang goreng Indonesia adalah fried shallot bukan fried onions. Dalam Bahasa inggris, onions merujuk pada bawang Bombay. Jadi onions adalah bawang merah yang banyak digunakan oleh orang eropa dan amerika.

2. Asal Usulnya Masih Misteri
Fakta-Bawang-Goreng-2

Bawang goreng Indonesia yang terbuat dari jenis bawang-bawangan bernama shallot yang masih misteri asal usulnya dari mana. Disebutkan bahwa shallot berasal dari suatu tempat di asia tengah.

Yang kemungkinan adalah khazaktan, Uzbekistan, Turkmenistan, Tajikistan dan kyirgyzstan. Kemudian menyebar ke benua india lalu masuk ke eropa (encyclopedia of American food and drink).

Menjadi misteri kembali, mengapa bawang goreng dari jenis shallot, banyak ditemukan dan digunakan dalam makanan Indonesia, Thailand dan Taiwan. Yang notabene bukan termasuk dalam asia tengah.

3. Bawang Goreng Prancis Adalah yang Popular di Amerika
Fakta-Bawang-Goreng-Nion-Nion-1
Sumber gambar: Canolaeatwell

Bukan bawang merah atau shallot yang dijadikan bawang goreng, melainkan bawang Bombay. Ini terdengar agak aneh sebenarnya, mengingat lapisan umbi bawang Bombay yang tebal. Kemungkinan tidak akan renyah untuk penyimpanan jangka Panjang.

Bukan hanya itu saja, Produsen bawang goreng praancis dalam bentuk kalengan atau kemasan terbesar juga sudah ada sejak tahun 1930 an loh.

Sementara resep asli dari bawang goreng prancis berasal dari tahun 1904. Padahal di masa tersebut belum ada mesin pengering bawang goreng ya, kira-kira bagaimana caranya membuat bawang goreng renyah dari bawang Bombay ya?

4. Karaktristik Bawang Goreng yang Disukai

Penasaran Dengan Bawang Gorengnya?

Dilansir dari food & national journal, bawang goreng dengan karakteristik tertentu lebih disukai daripada yang tidak memiliki karakteristik.

Berdasarkan hasil survey, secara tampilan bawang goreng yang disukai konsumen adalah berwarna coklat keemasan, tidak bertepung dan berbentuk irisan utuh.

Semenatara itu, secara rasa bawang goreng yang disukai memiliki aroma yang harum, gurih, dan renyah.

Bila Anda ingin mencoba sensasi bawang goreng yang berbeda dari pabrik bawang goreng Nion-nion. Silakan eksplor lebih lanjut mengenai produk bawang goreng Nion Nion di halaman produk.

Atau Anda bisa berkomunikasi langsung dengan tim admin kami seputar bawang goreng. Caranya, cukup klik tombol ikon WhatsApp yang terdapat di pojok kanan bawah laman ini. Penjual akan siap memberikan bantuan untuk semua kebutuhan Anda.

Bawang goreng di Nion Nion bisa Anda pesan dalam satuan, grosir, bahkan partai besar! Yuk, lakukan pemesanan sekarang. Segera hubungi admin melalui chat WhatsApp.

Itulah sekilas fakta bawang goreng yang menarik untuk dibahas sebagai pengetahuan. Kalau kamu sudah lebih dulu tahu fakta yang mana nih? Tulis yuk di kolom komentar.

Semoga bermanfaat

Artikel Terkait