Bawang Goreng

Nion - nion
Resep ayam bakar kecap Nion Nion

Resep Ayam Bakar Kecap Untuk Perayaan Tahun Baru

Resep Ayam Bakar Kecap – Tahun Baru 2024 sudah dekat, sambil menunggu tahun baru banyak orang menyiapkan makanan lezat untuk dinikmati bersama keluarga. Ayam bakar adalah salah satu makanan identik diperayaan malam tahun baru.

Selain itu, ayam bakar adalah salah satu makanan yang kaya akan protein untuk penurunan berat badan atau pertumbuhan otot. Berbeda dengan opor ayam yang biasanya menjadi favorit ketika perayaan idul fitri. Tradisi memasak ayam bakar biasanya untuk menunggu pergantian tahun.

Tidak hanya Ibu-ibu yang senang melakukannya ketika malam tahun baru, biasanya anak muda pun ikut masak-masak di malam tersebut. Kamu bisa loh membuat ayam bakar sendiri, Nion Nion memiliki resep ayam bakar kecap istimewa!

Dengan bahan-bahan yang sederhana, ayam bakar ini bisa menjadi teman kamu ketika malam tahun baru. Akan terasa semakin nikmat dengan tambahan bumbu kecap, dan bawang goreng.

Apakah Anda tertarik untuk mencoba resep ayam bakar kecap ini? Yuk siapkan bahan-bahannya dan ikuti langkah-langkah membuat ayam bakar kecap berikut ini.

Baca Juga: Cara Agar Bawang Putih Goreng Tidak Pahit

Resep Ayam Bakar Kecap dengan Bawang Goreng

Bahan-bahan yang digunakan untuk resep ayam bakar kecap ini sangat mudah. Kamu bisa membeli bahan-bahannya di pasar tradisional terdekat dari rumah Anda.

Resep-ayam-bakar-kecap-Nion-Nion-3
Sumber gambar: Pinterest

Mau bawang goreng praktis? Cek Disini



Bahan Utama :

  • Ayam Sebanyak 2 ekor, dipotong menjadi 4 bagian
  • Jeruk nipis sebanyak 2 buah
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh kaldu
  • 8 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan air asam jawa
  • 2 batang serai, lalu dipotong, kemudian digeprek

Bahan Lainnya :

  • 4 lembar daun salam
  • 1 sendok makan margarin
  • ½ sendok teh merica
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • ½ sendok teh garam
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 4 sendok makan kecap manis
  • Air sebanyak 700 ml

Bumbu Halus:

  • 8 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 4 butir kemiri
  • Kunyit 6 cm
  • Lengkuas 6 cm
  • Cabai keriting sebanyak 8 Buah
  • 1 sendok teh ketumbar sangrai
  • 1 bungkus terasi
  • Minyak secukupnya
    Bahan Oles:
  • Bumbu untuk ungkep ayam
  • 2 sendok makan margarin

Pelengkap:

  • Nasi
  • Terong yang sudah dipotong
  • Sambal bawang
  • Kemangi
  • Bawang goreng

Baca Juga: Cara Membuat Bawang Goreng Tidak Berminyak

Cara Membuat Ayam Bakar

Sumber gambar: Pinterest

Mau bawang goreng praktis? Cek Disini

  1. Langkah Pertama, masukkan garam secukupnya dan perasan jeruk nipis ke dalam ayam, aduk rata. Kemudian diamkan 5-10 menit lalu dibilas, kemudian ditiriskan. Lalu Masukkan kecap manis, air asam jawa, garam, dan kaldu bubuk, diaduk rata, tutup dengan plastik wrap lalu diamkan 3-4 jam atau semalaman di dalam kulkas.
  2. Langkah Kedua, Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, lengkuas, kunyit, ketumbar, terasi, cabai merah, dan sedikit minyak dengan blender, kemudian tumis hingga setengah matang. Masukkan serai, daun salam, merica, dan margarin tumis sampai matang kemudian masukkan ayam, dan diaduk rata.
  3. Langkah Ketiga, Tambahkan air, kecap manis, garam, kaldu, dan gula pasir kemudian masak hingga meresap dengan api sedang selama 25 menit, lalu ditiriskan. Sisihkan bumbu ungkepan ayam ke dalam mangkuk lalu campurkan dengan margarin, kemudian aduk rata. Lalu Panaskan wajan, masukkan ayam kemudian oles ayam dengan bumbu oles, panggang sampai matang.
  4. Langkah Terakhir, Untuk oven atau air fryer, panggang ayam dan terong yang telah dioles bumbu di suhu 170 derajat celcius selama 15 menit. Ayam bakar kecap siap disajikan bersama pelengkapnya.

Itu dia resep ayam bakar kecap yang bisa anda gunakan untuk malam perayaan tahun baru. Jika ingin menambah cita rasa dari makan ayam bakar ini Anda bisa taburkan bawang goreng di atasnya.

Bawang goreng ini bisa kamu buat sendiri jika tidak Lelah dalam membuatnya, atau bisa mencoba bawang goreng dari Nion Nion, bawang goreng ini sudah matang dan siap dimakan.

Baca Juga: Manfaat bawang goreng bagi kesehatan

Pesan Bawang Goreng Sumenep di Sini

Agar Ayam Bakar Kecap ini lebih lezat ketika disantap bersama bawang goreng Sumenep. Bawang ini memiliki warna kuning keemasan, dan aroma yang sangat harum. Penggunaan sedikit bawang goreng ini akan membuat masakan Anda enak.

Pesan bawang goreng praktis siap saji di Nion Nion. Yang merupakan toko dan produsen bawang goreng berkualitas. Ada varian brebes dan sumenep. Untuk konsumsi rumah, tersedia kemasan kecil seperti 100gr dan 250gr.

Mau bawang goreng kemasan praktis? Cek Disini

Bagaimana cara memesannya? Sangat mudah, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Hubungi admin melalui kontak yang tersedia, atau tekan tombol pesan
  2. Pilih produk yang diinginkan dan lakukan pembayaran.
  3. Pesanan Anda akan segera dikemas dengan cermat dan segera dikirimkan kepada Anda.

Prosesnya sangat simpel, bukan? Hanya dengan mengirim pesan melalui WhatsApp, pesanan Anda akan langsung diproses. Jadi, tunggu apalagi? Segera hubungi admin Nion Nion sekarang dan nikmati kualitas bawang goreng premium kami untuk memperkaya hidangan masakan Anda!

Jika Anda memiliki tips lain yang membuat Ayam Bakar Kecap lebih istimewa, jangan ragu untuk berbagi di kolom komentar. Kami sangat senang mendengar ide-ide masakan kreatif Anda!

Artikel Terkait